Hai Wattpadders,
Apakah kamu mengalami kendala ketika mengirim pesan pribadi atau mengirim pesan di papan percakapan orang lain? Ini karena kami memiliki batasan untuk mencegah pengguna mengirim pesan yang tidak diinginkan terlalu sering. Langkah ini diambil untuk mencegah akun-akun spam menyebarkan konten berisiko di Wattpad - prioritas kami adalah mendukung komunitas kita dengan memastikan bahwa semua pengguna merasa senang dan aman.
Jika kamu melihat pesan kesalahan 1131, pesan kamu dikirim tertunda, pesan kamu menjadi abu-abu, atau kami menerima kesalahan pesan yang tidak diinginkan, kemungkinan kamu telah mencapai batasan spam di atas dengan terlalu sering memposting/mengirim pesan kepada terlalu banyak pengguna yang tidak mengikutimu, dalam jangka waktu yang singkat. Kami sarankan untuk menunggu 24 jam sebelum mengirim pesan lagi. Kami sarankan agar kamu selalu mengatur jarak pesan, dan coba kirimkan lagi besok.
Kami memahami bahwa penulis ingin secara khusus berterima kasih kepada pembaca atas keterlibatan mereka. Kami merekomendasikan untuk mengirim pengumuman atau mengirim pesan kepada pembaca yang mengikutimu. Kamu selalu dapat mengirim pesan kepada pengguna yang telah mengikutimu. Untuk tips lain tentang cara mempromosikan ceritamu, lihat artikel ini.
Terima kasih untuk kesabaran dan pengertianmu,
Tim Pendukung Wattpad
Komentar
Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.