Skip to Content

Menyusun ulang urutan bab ceritamu

Jika kamu pernah berubah pikiran tentang ceritamu, kamu bisa mengganti urutan bab dalam cerita yang sudah kamu tulis, baik itu dalam bentuk draft ataupun bab yang sudah dipublikasi.

Klik pada platform berikut untuk mengetahui lebih lanjut.

Pada iOS

  1. Ketuk pada ikon pensil di bidang navigasi bagian bawah 
  2. Arahkan ke ceritamu
  3. Ketuk pada ikon roda bergerigi di samping Tabel Konten
  4. Tahan ke bawah ikon garis tiga di samping bab cerita dan seret ke atas atau ke bawah bab lainnya.
  5. Ketuk pada Selesai

Pada Android

  1. Ketuk pada ikon pensil di bidang navigasi bagian bawah
  2. Arahkan ke ceritamu
  3. Ketuk pada ikon roda bergerigi di samping Tabel Konten
  4. Ketuk pada ikon tanda elipsis di samping bab cerita
  5. Seret bab ke urutan manapun yang kamu mau di dalam cerita
  6. Tekan Simpan

Pada Desktop Web

  1. Klik Tulis pada bidang navigasi di bagian atas
  2. Klik pada judul cerita yang kamu inginkan
  3. Gulir ke bawah hingga ke Tabel Konten
  4. Klik dan tahan ikon garis tiga di samping bab cerita
  5. Seret dan lepas ke urutan manapun yang kamu inginkan
  6. Klik Simpan di sudut kanan atas

Penyelesaian Masalah

Jika kamu mengalami masalah dalam mengatur kembali urutan bab ceritamu, mohon coba untuk keluar (logout) dan masuk kembali ke dalam akun, atau uninstall dan install kembali aplikasinya, karena langkah ini sering membantu. Jika kamu masih mengalami kendala, silakan kirimkan permintaan Bantuan. Kamu dapat mengirim permintaan dengan mengeklik 'Selesaikan masalah / Hubungi kami' yang ada di kanan artikel ini.

Apakah artikel ini membantu?
90 dari 129 menganggap ini berguna

Komentar

Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.