Skip to Content

Laman 'Pengguna tidak ditemukan'

'Pengguna tidak ditemukan' saat masuk ke akunmu

Jika kamu mencoba untuk masuk ke akunmu dan kamu menerima pesan ‘Pengguna tidak ditemukan’, ada beberapa opsi yang dapat kamu coba:

  • Cobalah untuk masuk menggunakan email jika awalnya kamu menggunakan nama pengguna, atau gunakan nama pengguna jika awalnya kamu menggunakan email.
  • Pastikan nama penggunamu tidak salah ketik.
  • Jika kamu menggunakan alamat Gmail dan ada dot di dalamnya, coba hapus dot tersebut (mis. ‘jane.smith@gmail.com' menjadi 'janesmith@gmail.com’). Untuk informasi lebih lanjut, silakan lihat artikel ini: Tidak dapat masuk dengan alamat Gmail.
  • Cobalah langkah-langkah penyelesaian masalah di sini untuk pengguna aplikasi, dan di sini untuk pengguna situs web.

Jika opsi di atas tidak menyelesaikan masalah, mungkin ada beberapa alasan kenapa kamu masih tidak dapat menemukan akun tersebut:

  • Kamu telah menutup akun tersebut. Silakan lihat Membuka/mengaktifkan akun kembali.
  • Nama pengguna salah. Cobalah untuk mengingat apakah kamu pernah mengganti nama penggunamu, dan masuk kembali menggunakan nama pengguna yang berbeda.
  • Akun telah dihapus.

'Pengguna tidak ditemukan' saat mencari akun

Jika kamu melihat profil Wattpadder lain dan mendapatkan pesan Pengguna Tidak Ditemukan, ini bisa jadi karena:

  • Akun pengguna tersebut ditutup
  • Nama pengguna salah dan bukan milik akun Wattpad 
  • Pengguna mungkin telah mensenyapkanmu. Kamu dapat mempelajari lebih lanjut tentang fitur senyap di artikel Mensenyapkan atau membatalkan senyap pengguna
  • Pengguna mungkin telah memblokirmu. Kamu dapat mempelajari lebih lanjut tentang fitur blokir di artikel Memblokir pengguna

Jika kamu melihat layar ini, sebaiknya periksa ulang nama pengguna tersebut untuk memastikan kamu mencari pengguna yang tepat.

Apakah artikel ini membantu?
1333 dari 1969 menganggap ini berguna

Komentar

Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.