Skip to Content

Wattpad Premium and cara berlangganan

Wattpad Premium and Wattpad Premium+ adalah versi Wattpad berbasis langganan. Versi ini sama dengan Wattpad yang kamu kenal dan sukai, selalu ditingkatkan.

Pelanggan Premium mendapatkan:

  • Pengalaman bebas iklan, tanpa gangguan
  • Tidak ada batasan jumlah cerita pada daftar offline
  • Bonus Koin untuk setiap pembelian paket Koin
  • Tema Wattpad yang disesuaikan
  • Akses tanpa batas ke Reaksi (khusus iOS)
  • Akses ke Wattpad Originals (hanya dengan Premium+)

Untuk saat ini, berlangganan hanya dapat dilakukan melalui App Store atau Google Play pada perangkat seluler dengan kartu SIM aktif. Dengan begitu, kami dapat menentukan lokasi tempat kamu mencoba melakukan pembelian sehingga kami dapat memberikan harga yang sesuai. Selain itu, kamu juga membutuhkan Sistem Operasi versi terbaru pada perangkatmu. Untuk aplikasi Android, membutuhkan Android 6.0 atau yang lebih tinggi, dan untuk iOS, membutuhkan iOS 13 atau yang lebih tinggi.

Pilih platform untuk detail lebih lanjut:

Di iOS

  1. Pada Halaman Utama, ketuk ‘Coba Premium’ di sudut kanan atas atau buka Pengaturan, dan pada bagian Premium, ketuk Langganan.
  2. Pilih paket yang kamu inginkan. Setelah itu, jendela konfirmasi akan meminta kamu mengonfirmasi harga yang dipilih. Patikan kamu telah membaca informasi ini dengan teliti.
  3. Selesai, sekarang kamu adalah pengguna Premium.

*Pengguna di beberapa negara mungkin tidak dapat mengunduh aplikasi berbayar. Percobaan pembelian dalam aplikasi akan gagal.

Di Android

  1. Pada Halaman Utama, ketuk ‘Coba Premium’ di sudut kanan atas atau buka Pengaturan dan ketuk Langganan.
  2. Pilih paket yang kamu inginkan. Setelah itu, jendela konfirmasi akan meminta kamu untuk mengonfirmasi harga yang dipilih. Pastikan kamu telah membaca informasi ini dengan teliti.
  3. Selesai, sekarang kamu adalah pengguna Premium.

*Pengguna di beberapa negara mungkin tidak dapat mengunduh aplikasi berbayar. Percobaan pembelian dalam aplikasi akan gagal.

Di Web

Sayangnya, berlangganan Wattpad Premium belum tersedia di web. Namun, kamu dapat berlangganan melalui aplikasi dan kemudian mengakses semua keunggulan Premium yang kamu dapatkan di web.

Pengguna di beberapa lokasi mungkin tidak dapat mengunduh aplikasi berbayar, dan percobaan pembelian dalam aplikasi di Google Play akan gagal. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang ketersediaan, silakan lihat artikel di bawah ini sesuai dengan perangkatmu:

Jika kamu mengalami kendala saat berlanggan, silakan kirimkan permintaan Bantuan. Kamu dapat mengirim permintaan dengan mengeklik 'Selesaikan masalah / Hubungi kami' yang ada di kanan artikel ini.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang Premium, silakan kunjungi di sini.

Apakah artikel ini membantu?
14 dari 24 menganggap ini berguna

Komentar

Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.